Weetebula, Ketua Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Weetebula Bapak Wilhelmus Yape Kii, S.Pt., M.Phil., M.A. didampingi Wakil Ketua I Romo Kanisius Kani, S.Fil., M. Pd dan Wakil Ketua II Bapak Kristoforus Bali Ngongo, S.H., M. Pd memwisudakan sebanyak 288 Mahasiswa/i STKIP Akademik 2022/2023 bertempat di Aula Maria Ratu Damai STKIP Weetebula, Kamis (29/12/2022).
Pada kesempatan ini turut hadir Bapak Uskup Keuskupan Weetebula, Mgr. Edmund Woga, CSsR, Bapak Bupati Sumba Barat Daya Drs. Kornelis Kodi Mete, Sekretaris Daerah Bapak Fransiskus M. Adi Lalo, S. Sos, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah XV yang diwakilkan oleh Kepala Bagian Umum Bapak Abdurrahman Abdullah, Ketua Yayasan Nusa Cendana (YAPNUSDA) Romo Marsel P. Lamunde, Pr dan Bapak Albertus Magnus Adiyanto Sumardjono selaku Plt. Direktorat Jenderal Bimas Katholik Kementerian Agama Republik Indonesia.
“Wisuda merupakan suatu momen paling penting. Momen dimana adik-adik sekalian membuktikan kepada diri sendiri secara mandiri menjalani segala proses mulai dari awal perkuliahan hingga dapat mencapai kelulusan. Yang paling utama dan pertama ucapkan terima kasih kepada orang tua yang tidak henti-hentinya mendoakan, mendukung dengan segala daya dan upaya sehingga adik-adik sekalian mencapai titik akhir perkuliahan,” imbuh Bapak Albertus Magnus Adiyanto Sumardjono selaku Plt. Direktorat Jenderal Bimas Katolik Kementerian Agama Republik Indonesia.
Di momen yang sama Ketua STKIP Weetebula mengucapkan Selamat Hari Raya Natal dan Selamat Menyongsong Tahun Baru 2023 sekaligus mengucap syukur serta proficiat kepada 288 lulusan Sarjana Pendidikan.
“Ketika saya berjabat tangan dengan kalian tadi, jabatan tangan kalian sangat erat. Bagi saya itu menunjukkan keyakinan atas semangat daya juang dan kerja keras kalian,” ungkapnya.
Lebih lanjut Ketua STKIP mengungkapkan bahwa hari ini adalah hari yang sangat istimewa untuk kita semua sehingga saya ingin menyampaikan tiga hal istimewa. Keistimewaan yang pertama, wisuda ini merupakan wisuda ke V STKIP dan wisuda terakhir dengan nama STKIP. Jumlah wisudanya terbanyak selama V periode terakhir. Kabar baik, tahun ini tambah satu prodi yaitu PKK (Pendidikan Keagamaan Katholik). Keistimewaan yang kedua, Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi melalui Kepala LLDIKTI Wilayah XV Prof. DR. Adrianus Amheka, ST., M. Eng hari ini berkenan menyerahkan secara langsung melalui Bapak Abdurrahman Abdullah, SK Perubahan Bentuk STKIP Weetebula menjadi Universitas Katolik (UNIKA) Weetebula. Kepada Para pendiri STKIP Weetebula yang mulia Bapak Uskup Keuskupan Weetebula, Bapak Bupati Sumba Barat Daya dan Ketua YAPNUSDA, perubahan bentuk ini disertai dengan pembukaan tiga prodi baru: Prodi Pertanian, Prodi Peternakan dan Prodi Agroteknologi. Ini artinya masyarakat Sumba akan mendapatkan layanan pendidikan tinggi dalam berbagai bidang ilmu tidak hanya dalam bidang ilmu keguruan. Keistimewaan yang ketiga, tahun 2023 seluruh kebutuhan listrik di UNIKA akan disuplai menggunakan tenaga surya. Hal ini merupakan pemanfaatan Energi Baru Terbarukan (EBT) dalam mengurangi efek pemanasan global.
“Pesan saya untuk para sarjana pendidikan: jadilah garam dan terang dunia di masyarakat. Kita guru adalah orang-orang yang memang dipersiapakan untuk memberi diri bagi orang lain. Berilah yang terbaik, bagikan yang terbaik untuk kebaikan orang. Kita mengubah peserta didik kita yang biasa-biasa saja menjadi luar biasa. Kecepatan dan ketepatan adalah kunci. Jangan berhenti belajar dan teruslah belajar, cara lama tidak bisa dipakai lagi dengan begitu perlu mencari cara baru. Teruslah beradaptasi dengan perkembangan zaman,” tambahnya.
Wisuda Sarjana Angkatan ke V STKIP Weetebula meluluskan sarjana dengan rincian sebagai berikut:
Sarjana Lulusan Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) sebanyak 130 orang dengan lulusan terbaik atas nama Mudiyanti Ismanskola, S. Pd dengan IPK 3,63.
Sarjana Lulusan Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia sebanyak 54 orang dengan lulusan terbaik atas nama Kornelia Lairo, S. Pd dengan IPK 3,65.
Sarjana Lulusan Program Studi Pendidikan Matematika sebanyak 58 orang dengan lulusan terbaik atas nama Welhelmina Wadu, S. Pd dengan IPK 3,88.
Sarjana Lulusan Program Studi Pendidikan Fisika sebanyak 35 orang dengan lulusan terbaik atas nama Margareta Alfonsa Thedenz, S. Pd dengan IPK 3,68.
Sarjana Lulusan Program Studi Pendidikan Keagamaan Katolik sebanyak 11 orang dengan lulusan terbaik atas nama Anjelina Jamalutango, S. Pd dengan IPK 3,77.
“STKIP Weetebula adalah rumah kedua bagi kami. Sekian lama kami belajar di sini. STKIP yang menjadikan siapa kami yang berkumpul hari ini di sini. Empat tahun yang lalu kami berkumpul bersama menatap gedung ini, tempat yang kami yakini untuk menimba ilmu. Tepat hari ini, Kamis 29 Desember 2022 kami telah menyelesaikani tugas kami sebagai mahasiswa di STKIP. Tanpa campur tangan Tuhan tentu ini tidak mungkin terjadi. Wajah- wajah berseri, wajah-wajah bangga yang tergambar dari wisudawan/i, orang tua, kelurga, sahabat dan pendidik. Izinkan saya mewakili para wisudawan/i mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang membantu sehingga kami ada di sini,” ungkap salah satu perwakilan mahasiswa lulusan terbaik dalam sambutannya.