Uskup Weetebula Merayakan Malam Natal Di Gereja Baru

Sabtu, 24 Desember 2022 Uskup Keuskupan Weetebula Mgr. Edmund Woga, CSsR merayakan malam natal bersama umat di Gereja Paroki St. Arnoldus Jansen Tambolaka. Sekitar 1000 lebih umat yang hadir mengikuti perayaan malam natal yang kudus itu. Meskipun hujan dan lumpur tidak menjadi penghalang bagi umat untuk bersukacita menyambut hari kelahiran Yesus Sang Juru Selamat.

Bapak Uskup memimpin seluruh perayaan malam damai dan penuh sukacita itu serta  didampingi oleh Pastor Paroki Tambolaka P. Ferdy Ganti, SVD dan P. Yakobus Weke, SVD. Dalam kotbahnya bapak Uskup mengajak umat untuk bersyukur serta bangga karena kita oleh mengalami kehidupan Yesus serta diperbolehkan untuk ikut serta menjadi murid-murid Yesus. “Peristiwa-peristiwa atau pengalaman-pengalaman yang terjadi berhubungan dengan Tuhan Yesus tentu saja membantu iman kita supaya menjadi kuat. Adven yang kita jalankan sebagai persiapan untuk menyambut kelahiran Tuhan kita Yesus Kristus juga menjadi peringatan bagi kita bahwa seluruh kehidupan kita harus menjadi persiapan untuk kedatangan Yesus Tuhan Kita. Kita harus bersyukur bahwa kita boleh mengalami kehidupan Yesus, kita boleh diikutsertakan sebagai murid-murid Tuhan Yesus yang adalah jalan kebenaran. Kita bangga menjadi murid Yesus. Kita bangga mengikuti jalan yang ditunjuk oleh Tuhan Yesus selama hidupnya sampai pada kematian dan kebangkitanNya”.

Bapak Uskup bersama para imam dan segenap umat yang hadir juga sangat bergembira karena boleh merayakan natal di gedung gereja yang baru. “Saya tidak membayangkan bahwa gereja yang dulu saya lihat ketika baru mulai akan menjadi seperti ini “Megah”. Mungkin belum selesai seluruhnya, tapi saya sudah membayangkan kalau sudah ada keramik di lantai, kalau sudah ada patung-patung di pinggir dan segala macam yang menjadi penghias, gereja ini akan menjadi yang luar biasa dan besar”, demikian ungkap bapak Uskup. Bapak Uskup juga mengingatkan bahwa Gereja baru ini masih dalam tahap pembangunan, belum selesai secara sempurna. Semoga dengan Sukacita dan Damai Natal ini membawa berkat untuk proses pembangunan gedung gereja ini teristimewa melalui tangan-tangan umat dan donatur yang hatinya tergerak untuk mempercepat proses penyelesaian pembangunan gedung gereja ini.

Pada kesempatan yang berahmat itu Bapak Uskup juga menyampaikan selamat pesta Natal kepada seluruh umat yang hadir, dengan harapan semoga Natal ini sungguh menjadi kebahagiaan dan membawa kedamaian di tengah kehidupan bersama.-An

Galeri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kirim Pesan
Komsos Weetabula
Saya Romo Tibur, Ketua. Apa yang bisa saya bantu?